Kamis, 29 Oktober 2020

Pemanfaatan Teknologi Digital untuk mendukung Ibu Warung Anak Sehat tetap Eksis

 



Assalamu'alaikum bunda semua.. 
Salam sehat ya bunda.. Di tengah pandemi saat ini, sudah pasti dampak ekonomi menjadi kendala utama yang hampir di hadapi oleh seluruh orang. Tak terkecuali IWAS atau Ibu Warung Anak Sehat.

Perkenalan sedikit tentang IWAS. IWAS adalah Ibu Warung Anak Sehat, sebuah program sosial yang di bentuk oleh PT. Sarihusada Generasi Mahardika yang memiliki tujuan yakni membentuk kebiasaan mengkonsumsi makanan dan minuman sehat dan bernutrisi pada anak usia sekolah. IWAS sendiri merupakan program yang sangat bagus, karena memberdayakan perempuan untuk tetap produktif. Menjadikan mereka Wirausaha dengan mengelola Warung di kantin sekolah. 

Dulu nya IWAS ini berjualan di kantin sekolah, memastikan anak-anak sekolah mengkonsumsi makanan dan minuman sehat. Namun karena pandemi yang terjadi, sekolah-sekolah libur, menjadikan mata pencaharian IWAS pun terancam. Mereka semua di rumahkan dan tak ada penghasilan. 

Perlu kita ketahui, IWAS di sini di bentuk selain sebagai akses memudahkan Anak-anak sekolah memperoleh makanan dan minuman sehat, membangun kesadaran orangtua akan pentingnya hidup sehat, juga untuk memberdayakan perempuan untuk menjadi Wirausaha yang di beri kepercayaan mengelola usahanya di kantin sekolah, selain itu juga mampu meningkatkan pendapatan para Ibu dan para IWAS ini juga menjadi Duta Perbaikan Gizi Indonesia. 

Melihat begitu mulia nya tujuan para IWAS ini, sedih dong kalau melihat mereka harus kehilangan mata pencaharian akibat pandemi. Oleh sebab itu, π˜Ώπ™–π™£π™€π™£π™š π™Žπ™₯π™šπ™˜π™žπ™–π™‘π™žπ™―π™šπ™™ 𝙉π™ͺπ™©π™§π™žπ™©π™žπ™€π™£ (π™Žπ™‰) π™„π™£π™™π™€π™£π™šπ™¨π™žπ™– membuat program berkelanjutan melalui pelatihan edukasi pemanfaatan teknologi digital yang menunjang usaha para IWAS di sosial media. Hal ini seperti yang tertuang di website Sari Husada . Pelatihan ini bertujuan agar para IWAS bisa melek digital, tetap bisa menghasilkan pendapatan melalui offline dan online. 

Sebagai permulaan, pelatihan ini di ikuti oleh 50 IWAS pada bulan Oktober, untuk kemudian di lanjutkan ke IWAS lainnya pada bulan November. Program pelatihan ini akan menguatkan edukasi para IWAS tentang ketrampilan memanfaatkan teknologi digital dalam pengembangan bisnis, agar jangkauan penjualan makin luas dan bisa menggaet lebih banyak lagi konsumen. 

Berikut adalah 10 IWAS yang terpilih dan sudah mulai mengembangkan usahanya melalui media sosial. Yakni :

1. Ibu Sriyati - WAS Jogja

2. Ibu Amrullah - WAS Jogja

3. Ibu Atik - WAS Bogor

4. Ibu Neni - WAS Bandung

5. Ibu Lianasari - WAS Bogor

6. Ibu Neni Kismini - WAS Bogor

7. Ibu Nur Komalasari - WAS Bogor

8. Ibu Nuratika - WAS Bogor

9. Ibu Nuriyani Rahayu - WAS Jogja

10. Ibu Rosina Lerebulan - WAS Ambon

Dari 10 IWAS tersebut, salah satu IWAS Jogja yakni Ibu Nuriyani Rahayu, sangat mengapresiasi perhatian dan dukungan dari Danone SN Indonesia. Menurut beliau, di situasi saat ini memang menuntut untuk menjadi semakin kreatif di tengah kompetisi dan penjualan yang tidak pasti. Namun beliau tetap berkomitmen untuk memprioritaskan kualitas produk yang sehat bagi konsumen. 

Ibu Nuriyani Rahayu-WAS Jogja


Melalui pelatihan yang di berikan, membuat para IWAS ini semakin berani untuk memperoleh peluang yakni dengan melek digital atau melebarkan sayap melalui promosi digital. Kalau dulu hanya jualan offline di kantin sekolah, kini mereka mulai merambah jualan lewat sosial media, melalui Whatsapp, Facebook, Instagram dan bisa juga melalui Tiktok lho. Zaman sekarang sosial media adalah sarana tepat untuk mempromosikan dagangan kita. Bukan hanya untuk gaya-gaya an, namun bisa di ajak menambah penghasilan. 

Nah, dengan demikian, perekonomian para IWAS pun makin membaik seiring dengan kerja keras mereka memanfaatkan sosial media sebagai lahan untuk mengais rezeki. Selain itu mereka pun tetap melanjutkan misi mereka, memberikan makanan sehat bergizi bagi keluarga Indonesia. 

Buat para IWAS dan juga para Perempuan lainnya, jadilah perempuan kuat yang mandiri, tak patah semangat saat terpuruk, berani bangkit dan mau belajar, mencoba hal baru, pantang menyerah, demi mewujudkan mimpi! 

Terus berjuang dan tetap semangattt... 

❤❤❤❤

Wassalamu'alaikum... 

Menyelidiki Efek Positif Kafein pada Kesehatan Seksual Pria

Kafein, senyawa yang umumnya ditemukan dalam kopi, teh, dan beberapa minuman ringan, telah menjadi bahan pembicaraan dalam kaita...